Analisis kadar air, bobot isi dan porositas tanah pada beberapa penggunaan lahan

Penulis

  • Nuraida Nuraida Universitas Almuslim
  • Nurmaranti Alim Universitas Sulawesi Barat
  • Muh. Arhim Universitas Sulawesi Barat

DOI:

https://doi.org/10.24252/psb.v7i1.24703

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menentukan kadar air, bobot isi dan porositas tanah pada penggunaan lahan tegalan/lading, kebun campuran, perkebunan teh, semak belukar dan hutan tanaman di DAS Ciliwung Hulu. Penelitian dimulai dari survei pendahuluan di lapangan untuk menentukan lokasi serta melakukan penentuan titik-titik pengamatan pada setiap penggunaan lahan. Pengambilan sampel tanah dilakukan untuk analisis kadar air, bobot isi dan porositas tanah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan lahan hutan tanaman merupakan penggunaan lahan yang baik dengan nilai kadar air tanah yang tinggi yaitu sebesar 85,88%, bobot isi tanah 0,59 g/cm3 dan porositas tanah 77,78% yang menunjukkan bahwa lahan hutan tanaman porous.

Biografi Penulis

Nuraida Nuraida, Universitas Almuslim

Program Studi Teknologi Industri Pertanian, Fakultas Pertanian

Nurmaranti Alim, Universitas Sulawesi Barat

Program Studi Agroekoteknologi, Fakultas Pertanian dan Kehutanan

Muh. Arhim, Universitas Sulawesi Barat

Program Studi Agribisnis, Fakultas Pertanian dan Kehutanan

Unduhan

Diterbitkan

2021-11-23