Aims and Scope
Jurnal Berita Sosial adalah jurnal ilmiah yang mulai menerbitkan artikel secara online sejak tahun 2013, dan secara penuh berbasis open access online sejak tahun 2022. Jurnal ini diterbitkan dan didanai oleh Departemen Pengembangan Masyarakat Islam, yang berfokus pada studi pemberdayaan masyarakat dan pengembangan sosial.
Jurnal Berita Sosial ditujukan bagi para akademisi, peneliti, praktisi, serta pemerhati isu-isu sosial yang memiliki ketertarikan dalam pengembangan masyarakat, baik di tingkat lokal, nasional, maupun global. Jurnal ini memuat kajian ilmiah yang mencakup berbagai tema seperti perluasan program pengembangan, manajemen pengembangan sosial, manajemen kasus dan fungsi sosial, manajemen siklus proyek pengembangan, serta manajemen lintas divisi program pengembangan.
Jurnal ini terbit secara berkala dua kali dalam setahun, yaitu pada bulan Juni dan Desember. Kami menerima naskah artikel hasil penelitian lapangan maupun kajian literatur yang relevan dengan fokus dan ruang lingkup jurnal. Semua naskah yang dikirimkan akan melalui proses penilaian ketat oleh dewan editor dan reviewer yang kompeten di bidangnya.
Jurnal Berita Sosial menerima artikel ilmiah yang ditulis dalam bahasa Indonesia, atau Inggris, dengan harapan dapat memperluas jangkauan akademik dan mendorong kolaborasi ilmiah lintas bahasa serta lintas disiplin dalam studi pengembangan masyarakat Islam dan sosial.