PENGARUH FINTECH, LITERASI KEUANGAN, DAN JENIS KELAMIN TERHADAP PERILAKU KEUANGAN PADA MAHASISWA MANAJEMEN KEUANGAN SYARIAH UIN STS JAMBI

Authors

  • Sri Ayu Ningsih Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi
  • Rofiqoh Ferawati Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi

DOI:

https://doi.org/10.24252/el-iqthisady.v7i2.61885

Abstract

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh literasi keuangan, financial technology (fintech), dan jenis kelamin terhadap perilaku keuangan mahasiswa. Latar belakang penelitian ini didasari oleh fenomena meningkatnya penggunaan layanan keuangan digital di kalangan generasi muda, khususnya mahasiswa, yang belum sepenuhnya diimbangi dengan pemahaman literasi keuangan yang memadai. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei melalui penyebaran kuesioner kepada 97 responden. Data yang terkumpul dianalisis menggunakan uji validitas, reliabilitas, regresi linier berganda, uji t, dan uji F. Hasil penelitian menunjukkan bahwa seluruh item kuesioner dinyatakan valid dan reliabel. Uji t menunjukkan bahwa secara parsial, variabel literasi keuangan, financial technology, dan jenis kelamin berpengaruh signifikan terhadap perilaku keuangan mahasiswa. Sedangkan hasil uji F membuktikan bahwa secara simultan ketiga variabel tersebut berpengaruh secara signifikan terhadap perilaku keuangan mahasiswa. Temuan ini menunjukkan bahwa pemahaman keuangan yang baik, pemanfaatan teknologi keuangan, dan karakteristik demografis seperti jenis kelamin memainkan peran penting dalam membentuk perilaku keuangan yang bijak di kalangan mahasiswa. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi rujukan bagi institusi pendidikan, pemerintah, dan pelaku industri keuangan dalam merancang strategi edukasi literasi keuangan yang lebih efektif dan sesuai dengan karakteristik generasi muda.

Kata Kunci: Literasi Keuangan, Financial Technology, Jenis Kelamin, Perilaku Keuangan, Mahasiswa

 

Abstract

This study aims to analyze the influence of financial literacy, financial technology (fintech), and gender on students' financial behavior. The background of this research is based on the phenomenon of increasing use of digital financial services among the younger generation, especially students, which has not been fully balanced with an adequate understanding of financial literacy. This study uses a quantitative approach with a survey method through the distribution of questionnaires to 97 respondents. The collected data were analyzed using validity, reliability, multiple linear regression, t-test, and F test. The t-test showed that partially, the variables of financial literacy, financial technology, and gender had a significant effect on students' financial behavior. Meanwhile, the results of the F test prove that simultaneously these three variables have a significant effect on students' financial behavior. These findings suggest that a good financial understanding, utilization of financial technology, and demographic characteristics such as gender play an important role in shaping wise financial behaviors among college students. This research is expected to be a reference for educational institutions, governments, and financial industry players in designing financial literacy education strategies that are more effective and in accordance with the characteristics of the younger generation.

Keywords: Financial Literacy, Financial Technology, Gender, Financial Behavior, Students

Downloads

Published

2025-11-12

Issue

Section

Volume 7 Nomor 2 Desember 2025